Thursday, July 15, 2010

Quotes of The Day

Apa pun tugas hidup anda, lakukan dengan baik. Seseorang semestinya melakukan pekerjaannya sedemikian baik sehingga mereka yang masih hidup, yang sudah mati, dan yang belum lahir tidak mampu melakukannya lebih baik lagi.
- Martin Luther King

Bekerjalah bagaikan tak butuh uang. Mencintailah bagaikan tak pernah disakiti. Menarilah bagaikan tak seorang pun sedang menonton.
- Mark Twain

Agar dapat membahagiakan seseorang, isilah tangannya dengan kerja, hatinya dengan kasih sayang, pikirannya dengan tujuan, ingatannya dengan ilmu yang bermanfaat, masa depannya dengan harapan, dan perutnya dengan makanan.
- Frederick E. Crane

Ancaman nyata sebenarnya bukan pada saat komputer mulai bisa berpikir seperti manusia, tetapi ketika manusia mulai berpikir seperti komputer.
- Sydney Harris

Friday, June 4, 2010

kode pada plastik makanan/minuman

#1. PETE atau PET (polyethylene terephthalate) biasa dipakai untuk botol plastik yang jernih/transparan/tembus pandang seperti botol air mineral, botol jus, dan hampir semua botol minuman lainnya. Botol-botol dengan bahan #1 dan #2 direkomendasikan hanya untuk sekali pakai. Jangan pakai untuk air hangat apalagi panas. Buang botol yang sudah lama atau terlihat baret-baret.

#2. HDPE (high density polyethylene) biasa dipakai untuk botol susu yang berwarna putih susu. Sama seperti #1 PET, #2 juga direkomendasikan hanya untuk sekali pemakaian.

#3. V atau PVC (polyvinyl chloride) adalah plastik yang paling sulit di daur ulang. Plastik ini bisa ditemukan pada plastik pembungkus (cling wrap), dan botol-botol. Kandungan dari PVC yaitu DEHA yang terdapat pada plastik pembungkus dapat bocor dan masuk ke makanan berminyak bila dipanaskan. PVC berpotensi berbahaya untuk ginjal, hati dan berat badan.

#4. LDPE (low density polyethylene) biasa dipakai untuk tempat makanan dan botol-botol yang lembek. Barang-barang dengan kode#4 dapat di daur ulang dan baik untuk barang-barang yang memerlukan fleksibilitas tetapi kuat. Barang dengan #4 bisa dibilang tidak dapat di hancurkan tetapi tetap baik untuk tempat makanan

#5. PP (polypropylene) adalah pilihan terbaik untuk bahan plastik terutama untuk yang berhubungan dengan makanan dan minuman seperti tempat menyimpan makanan, botol minum dan terpenting botol minum untuk bayi. Karakteristik adalah biasa botol transparan yang tidak jernih atau berawan. Cari simbol ini bila membeli barang berbahan plastik

#6. PS (polystyrene) biasa dipakai sebagai bahan tempat makan styrofoam, tempat minum sekali pakai, dll. Bahan Polystyrene bisa membocorkan bahan styrine ke dalam makanan ketika makanan tersebut bersentuhan. Bahan Styrine berbahaya untuk otak dan sistem syaraf. Selain tempat makanan, styrine juga bisa didapatkan dari asap rokok, asap kendaraan dan bahan konstruksi gedung. Bahan ini harus dihindari dan banyak negara bagian di Amerika sudah melarang pemakaian tempat makanan berbahan styrofoam termasuk negara China.

#7. Other (biasanya polycarbonate) bisa didapatkan di tempat makanan dan minuman seperti botol minum olahraga. Polycarbonate bisa mengeluarkan bahan utamanya yaitu Bisphenol-A ke dalam makanan dan minuman yang berpotensi merusak sistem hormon. Hindari bahan plastik Polycarbonate

yang paling aman botol yang berkode no #4 & #5
tapi kode #7 masih diperdebatkan karena di amrik bisphenol-A aman buat makanan

botol plastik air mineral sebaiknya jangan dipakai berulang2 karena botol kode #1 cuma layak di gunakan 1x

Friday, March 26, 2010

Balada Anjing Piaraan

sungguh..
aku tak bermaksud menyalak
hanya saja rantai ini terlalu erat melingkar di leher

pun aku tak akan lari
takan pernah

begitu lembut kujilat ujung jari kakimu
tidakkah itu lebih dari cukup?

tuan,
tuan,
bila gonggongku terlalu kasar
bagaimanakah kuharus menghiba?
tunjukkan!
karena sejujurnya aku tak pernah tahu.


salam,
--Chinmi--
050210

Persahabatan

Dan seorang remaja berkata:

Bicaralah pada kami tentang Persahabatan.

Dan dia menjawab:
Sahabat adalah keperluan jiwa, yang mesti dipenuhi.
Dialah ladang hati, yang kau taburi dengan kasih dan kau tuai dengan penuh rasa terima kasih.
Dan dia pulalah naungan dan pendianganmu.
Kerana kau menghampirinya saat hati lupa dan mencarinya saat jiwa mahu kedamaian.
Bila dia berbicara, mengungkapkan fikirannya, kau tiada takut membisikkan kata “Tidak” di kalbumu sendiri, pun tiada kau menyembunyikan kata “Ya”.
Dan bilamana dia diam,hatimu berhenti dari mendengar hatinya; kerana tanpa ungkapan kata, dalam persahabatan, segala fikiran, hasrat, dan keinginan dilahirkan bersama dan dikongsi, dengan kegembiraan tiada terkirakan.
Di kala berpisah dengan sahabat, tiadalah kau berdukacita;
Kerana yang paling kau kasihi dalam dirinya, mungkin kau nampak lebih jelas dalam ketiadaannya, bagai sebuah gunung bagi seorang pendaki, nampak lebih agung daripada tanah ngarai dataran.
Dan tiada maksud lain dari persahabatan kecuali saling memperkaya roh kejiwaan.
Kerana cinta yang mencari sesuatu di luar jangkauan misterinya, bukanlah cinta , tetapi sebuah jala yang ditebarkan: hanya menangkap yang tiada diharapkan.
Dan persembahkanlah yang terindah bagi sahabatmu.
Jika dia harus tahu musim surutmu, biarlah dia mengenali pula musim pasangmu.
Gerangan apa sahabat itu jika kau sentiasa mencarinya, untuk sekadar bersama dalam membunuh waktu?
Carilah ia untuk bersama menghidupkan sang waktu!
Kerana dialah yang bisa mengisi kekuranganmu, bukan mengisi kekosonganmu.
Dan dalam manisnya persahabatan, biarkanlah ada tawa ria dan berkongsi kegembiraan..
Kerana dalam titisan kecil embun pagi, hati manusia menemui fajar dan gairah segar kehidupan.

by Khalil Gibran

Thursday, March 25, 2010

Alasan mengapa mahasiswa tidak lulus

Jika saya lihat dari hitungan hari (baca: alasan) ini, sebenarnya bukan salah sang mahasiswa bila ia tidak lulus ujian, karena belajar pun ia tidak sempat…


Tahukah anda, setahun itu hanya terdapat 365 hari yang kita tahu sebagai tahun akademik siswa… Mari kita hitung!


Hari Minggu
52 hari dalam setahun. Anda pasti tahu bahwa hari minggu itu adalah hari istirahat. Hari tersisa tinggal 313.


Hari Libur (Nasional maupun internasional)
Kurang lebih terdapat 13 hari libur dalam setahun, misalnya tahun baru, natal, dsb… Hari tersisa tinggal 300.


Libur Kuliah
Jelas semua mahasiswa akan libur dan tidak akan kuliah. Biasanya sekitar 2 bulan lebih, anggaplah sekitar 60 hari.


Hari tersisa tinggal 240.
Tidur Yang paling baik adalah 8 jam sehari untuk kesehatan, jadi 120 hari terpakai. Hari tersisa tinggal 120.


Beribadah
Paling tidak 1 sampai 2 jam perhari kita beribadah, kita alokasikan 25 hari dalam setahun. Hari tersisa tinggal 95.


Bermain
Hal yang paling baik untuk kesegaran dan kesehatan adalah bermain. Paling tidak memerlukan 1 jam sehari. Terpakai lagi 15 hari. Hari tersisa tinggal 80.


Makan
Sekurang-kurangnya selama satu hari kita habiskan 2 jam untuk makan atau minum, hilang lagi 30 hari. Hari tersisa tinggal 50


Berbicara
Jangan lupakan, bahwa manusia adalah mahluk sosial yang butuh berinteraksi dengan orang lain. Kita ambil 1 jam perhari untuk berbicara. 15 hari terpakai lagi. Hari tersisa tinggal 35.


Sakit
Kitapun bisa sakit, baik ringan maupun berat. Itupun `kalau’ sakit, paling tidak 5 hari dalam setahun sudah cukup mewakili. Hari tersisa tinggal 30.


Ujian
Ujian itu sendiri biasanya dilaksanakan selama 2 minggu per semester. Berarti, 24 hari sudah teralokasi untuk ujian. Hari tersisa tinggal 6.


Refreshing
Untuk menyegarkan pikiran, refreshing itu perlu. Nonton dan jalan-jalan paling tidak menghabiskan waktu 5 hari dalam setahun. Hari tersisa tinggal 1.


Satu hari yang sisa itu khan HARI ULANG TAHUN….!!!
Masa’ harus belajar, sih?

Monday, March 22, 2010

A strawberry is not an actual berry, but a banana is.

By technical definition, a berry is a fleshy fruit produced from a single seed. The strawberry, however has its dry, yellow "seeds" on the outside (each of which is actually considered a separate fruit). True berries, such as blueberries and cranberries have seeds inside. However, the banana fruit is a berry for the same reason strawberries are not.

There is a theory that strawberries were named by 19th century children who picked the fruit, strung them on grass straws, and sold them as "Straws of berries".

Tuesday, February 2, 2010

Indonesia vs Malaysia

INDONESIA : Kementerian Hukum dan HAM
MALAYSIA : Kementerian Tuduh Menuduh

INDONESIA : Kementerian Agama
MALAYSIA : Kementerian Tak Berdosa ... ( oh please...)

INDONESIA : Angkatan Darat
MALAYSIA : Laskar Hentak-Hentak Bumi ( Kalo Laut hentak2 aer kali yak?)

INDONESIA : Angkatan Udara
MALAYSIA : Laskar Angin-Angin

INDONESIA : Merayap
MALAYSIA : Bersetubuh dengan bumi ( bijimana cuba ? )

INDONESIA : rumah sakit bersalin
MALAYSIA : hospital korban lelaki (bener juga sih...)

INDONESIA : Departemen Pertanian
MALAYSIA : Departemen Cucuk Tanam ( yuu marie,?)

INDONESIA : 6.30 = jam setengah tujuh
MALAYSIA : 6.30 = jam enam setengah

INDONESIA : gratis bicara 30menit
MALAYSIA : percuma berbual 30minit

INDONESIA : Satpam/sekuriti
MALAYSIA : Penunggu Maling ( ngarep banget di malingin yak mpe ditungguin )


INDONESIA : Pencopet
MALAYSIA : Penyeluk Saku

INDONESIA : joystick
MALAYSIA : batang senang (maksud lho..??)

INDONESIA : Tidur siang
MALAYSIA : Petang telentang ( kalo tidur malem "gelap tengkurep" donk )

INDONESIA : remote
MALAYSIA : kawalan jauh

INDONESIA : kulkas
MALAYSIA : peti sejuk (klo oven peti panas panas dunkk ... )

INDONESIA : chatting
MALAYSIA : bilik berbual

INDONESIA : rusak
MALAYSIA : tak sihat

INDONESIA : keliling kota
MALAYSIA : pusing pusing ke bandar (pusing minum obat aja )

INDONESIA : Tank
MALAYSIA : Kereta kebal (suntik kale..???)

INDONESIA : Kedatangan
MALAYSIA : ketibaan ( untung bukan ketibanan )

INDONESIA : bersenang-senang
MALAYSIA : berseronok (waduh mang pakaiannya seronok yah ?? kena UU APP loh )

INDONESIA : bioskop
MALAYSIA : panggung wayang (wayang orang apa wayang golek ???)

INDONESIA : rumah sakit jiwa
MALAYSIA : gubuk gila

INDONESIA : dokter ahli jiwa
MALAYSIA : Dokter gila (lo gilaaaaaaaaaaa )

INDONESIA : pintu darurat
MALAYSIA : Pintu kecemasan (jangan panik !!)

INDONESIA : hantu Pocong
MALAYSIA : hantu Bungkus (pesen atu donk bang?!!!)

Dalam Tangan Siapa Benda ini jadi bernilai dan berharga?

Bola basket ditanganku $ 19
Ditangan Michael Yordan berharga $ 33.000.000
Tergantung dalam tangan siapa?

Raket Tenes tak ada gunanya ditanganku
Raket ditangan Venus William menghasilkan kemenangan dalam kejuaran Wimbledon
Tergantung ada dalam tangan siapa?

Katepel dalam tangan anak-anak hanya mainan biasa
katepel di tangan Daud menjadi senjata yang dasyat
Tergantung ada dalam tangan siapa?

Lima roti dan dua ikan ditanganku menjadi beberapa roti isi
lima roti dan dua ikan dalam tangan YESUS yang makan limaribu orang.
Tergantung ada dalam tangan siapa?

Paku-paku dalam tanganku mengahsilkan kursi
paku-paku ditangan Yesus menghasilkan Keselamatan bagi Umat manusia.
Tergantung ada dalam tangan siapa?

Kau lihat sekarang, segala sesuatu tergantung ada dalam tangan siapa?
Jadi serahkan segala masalahmu masalah apa saja baik itu kuliah, sekolah atau pekerjaanmu, mungkin jodoh dalam tangan TUHAN
Sebab...Segala sesuatu tergantung ada dalam tangan siapa?

Pesan ini sekarang dalam tanganmu
apa yang hendak engkau lakukan dengannya?
Tergantung ada dalam tangan siapa?

Humor ala Gus Dur...........................…

Ada seorang Kyai terkenal.., mempunyai 4 orang anak lelaki..
Pada suatu saat sang Kyai menghadapi masalah terbesar dalam hidupnya.., dan dia memutuskan meminta petunjuk dari Allah...

dan mulailah sang kyai sembahyang kepada Allah...
" Ya Allah.., hambaMu ini sejak kecil adalah muslim yang taat.., hamba sekarang menjadi seorang Kyai yang terkenal.., semua itu bukan untuk diri hamba ya Allah..., semua itu untuk kebesaran namaMu ya Allah...
Ya Allah.., hamba sekarang dalam pencobaan yang berat.., 4 anak telah kau karuniakan kepada hamba.., sejak lahir hamba didik secara Islami.., semua demi namaMu ya Allah...
Tetapi ya Allah.., 3 anak hamba telah membelot menjadi kafir.., dan malah menjadi pendeta..., hamba sangat sedih sekali ya Allah.., untuk itu hamba meminta petunjukMu ya Allah..."

dan Allah menjawab..." Hey pak Kyai.., masih untung anakmu ada 4 dan cuman 3 yang membelot menjadi kafir..., sedangkan anakKu satu satunya sudah menjadi kafir..."

Monday, February 1, 2010

Pernah dengar tentang percakapan sepasang janin kembar dalam rahim Ibu?

Berikut ini adalah percakapan antara A dan B, sepasang janin kembar dalam rahim Ibu,

A : Hey, apakah menurutmu ada kehidupan setelah kelahiran?
B : Mana mungkin! Tidak ada seorangpun yang pernah kembali dari luar sana, tahu

A : Terus, apa menurutmu Ibu itu benar-benar ada?
B : Lupakan dongeng itu! Apa kamu pernah melihat Ibu? Coba lihat sekelilingmu, yang ada hanya kegelapan dan air ketuban

A : Tapi Ibu ada dimana-mana. Ibu ada di sekeliling kita. Dia bahkan sesekali berbicara pada kita
B : Astaga, apa kamu mendengar suara-suara? Kamu pasti mengalami halusinasi dan menderita schizophrenia!

A : Aku percaya Ibu mencintai kita
B : Apa kamu sudah gila? Bagaimana mungkin seseorang bisa mencintai orang yang bahkan belum pernah mereka temui??

A : Tapi Ibu berperan dalam penciptan kita
B : Ya ampun, apa kamu sungguh-sungguh percaya omong kosong itu?

Sunday, January 10, 2010

Di RSJ ....

Ada dua sahabat karib di sebuah rumah sakit jiwa sedang ngobrol....

1 : Eh, Qt maen catur yuk !!
2 : Tapi Qt ga ada yang punya papan catur dan bidaknya...
1 : Gampang... Nghayal saja !!
2 : Ok...
1 : Yak mulai ( seraya membuka papan catur dan menyusun bidak-bidak yang sebenarnya ga ada )
2 : Ya pion maju.. SKAK !!
1 : Eit belom-belom... Kuda maju, SKAK
2 : Eit belum-belum.......

Begitu seterusnya sampai bel tanda istirahat telah selesai dibunyikan..

KRIIIIIIIINNNNNNNNGGGGG......

1 : Sial !! Belum ada yang kalah nich...
2 : Ga pa pa... Lanjutin aja

Tiba-tiba tukang kebun berseru...

3 : Eh, Masuk-masuk !! Kalian nggak dengar bel?

Secepat kilat mereka berdua lari ke t4 masing-masing. Si tukang kebun melihat mereka lari sambil geleng-geleng kepala

3 : Dasar orang Gila ! Maen catur nggak di beresin. ( Seraya mengembalikan bidak-bidak dan menutup papan catur )